PEMKOT SURABAYA

Kolaborasi Pemerintah Kota Surabaya dengan Hollawall

Pemerintah Kota Surabaya dengan Hollawall sering berkerjasama dalam membuat mural untuk memperindah kota Surabaya dengan, ilustrasi-ilustrasi yang menarik dan memiliki artinya masing-masing. Selain memperindah kota Surabaya dengan mural-mural ini diharapkan bisa menjadi manfaaat untuk masyarakat Surabaya. Seperti menghadirkan suasana yang berbeda dan meriah untuk masyarakat, memberikan pesan khusus kepada masyarakat tentang banyak hal, dan bisa menjadi salah satu tempat wisata atau icon yang unik di daerah Kota Surabaya.
Berikut ini adalah mural-mural kolaborasi Pemkot

Surabaya dengan Hollawall:

Mural di Balai Pemuda

Hollawall berkesempatan berkolaborasi dengan Sciencewerk dan Pemkot Surabayauntuk membuat mural di salah satu icon kota
Surabaya yaitu di Balai Pemuda. Design ini dikerjakan oleh Sciencewerk dengan style vector, dan sangat cocok untuk kalangan anak muda, desain yang modren, bergaya santai, dan inspiratif

Mural di Kolam Renang

Hollawall dengan Pemkot Surabaya berkolaborasi untuk membuat mural yang ikut mendukung kampanye tentang permasalahan ‘stunting’ di kota Surabaya. Dengan harapan dari mural ini, masyarakat yaitu anak-anak dan orang tua bisa teredukasi tentang pentingnya makanan 4 sehat 5 sempurna. Dengan satu tujuan agar prevalensi anak stunting di Surabaya menurun.

Mural di Wisata Dermaga Kalimas

Hollawall juga ikut serta dalam mendukung sektor pariwisata di kota Surabaya, berkesempatan berkolaborasi dengan Pemkot Surabaya untuk membuat mural yang memperindah tempat-tempat wisata di kota Surabaya salah
satunya di Wisata Perahu Kalimas. Wisata Perahu Kalimas ini mengangkat tema tentang suasana senja yang penuh
dengan alunan music jazz yang santai dan meria. ilustrasi vector yang bergaya santai, inspiratif, bergairah, dan menyenangkan.

Do you have a wall you'd like to enhance?

LET'S DISCUSS YOUR IDEA